Happy Teacher's Day 

MANU mengadakan Family Gathering


    23 -24 November 2022, MA NU telah mengadakan kegiatan temu keluarga bersama dalam rangka untuk saling silaturahim keluarga guru ma Nahdlatul Ulama Petung. Kegiatan ini sudah direncanakan sejak lama oleh kepala madrasah namun mengingat beberapa tahun kemarin ada pandemi covid-19 maka terpaksa ditunda pada tahun ini. Kegiatan ini dilaksanakan semata-mata ingin menjalin silaturahim antarkeluarga guru dengan keluarga guru yang lainnya. Kegiatan ini dilaksanakan dengan cukup sederhana hanya menginap di villa Pacet dengan agenda kegiatan bergembira ria, bakar jagung, santai-santai bersama dan menuju wisata air terjun di Pacet. Meskipun dilaksanakan cukup sederhana namun dapat terjalin keakraban dan kebersamaan antar keluarga guru dengan yang lainnya. Tepat pukul 14.00 rombongan berangkat menuju Troloyo berziarah ke makam Syekh Jumadil Qubro. Perjalanan dilanjutkan menuju tempat bermalam di Villa Kebun Pakis Pacet. Pukul 18.00 WIB rombongan sudah tiba di tempat untuk beristirahat dan dilanjutkan dengan makan malam. Kegiatan dilanjutkan dengan bakaran jagung dan sosis untuk mengusir dinginnya malam. Pukul 6.30 WIB para peserta family gathering melakukan senam kebugaran dan fun games untuk menambah meriahnya kegiatan family gathering. 

    "Terima kasih kami ucapkan kepada Bapak Ibu semua yang telah meluangkan waktunya untuk bersama-sama ikut dalam kegiatan family gathering MA NU ini. Semoga Bapak Ibu puas dengan kegiatan ini dan menikmati suasana kebersamaan ini." Ucap Askori Ls, S.Ag ,SH, M.Pd.I selaku  Kepala Madrasah MANU dalam sambutannya membuka kegiatan senam dan fun games yg diikuti semua guru ( suami- istri dan anak-anak )."Acara ini merupakan bagian dari program kerja YPP Tarbiyatut Tholibin Petung, yakni mengadakan ziarah ke makam para aulia/family gathering bersama. Untuk saat ini MA NU yang mengawali kegiatan family gathering di YPP Tarbiyatut Tholibin, semoga akan diikuti oleh unit lembaga yang lainnya terutama yayasan." Imbuhnya. Tak ketinggalan juga Ketua Yayasan KH. Nur Khozin turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut sebagai pemimpin tahlil dan doa bersama sewaktu ziarah ke makam Syaikh Jumadil Qubro Troloyo Mojokerto. 

    Kegiatan kemudian dilanjutkan ke pemandian air hangat dan kolam renang Padusan, sekitar dua jam menikmati panas dan dinginnya air di kolam pemandian. "Kami sangat berterima kasih sekali, telah diajak berwisata bersama keluarga, suami dan anak-anak semua merasa senang bisa bersama-sama menginap dalam satu villa dan bermain bersama. Terima kasih MA NU yang telah menyelenggarakan family gathering ini." Tutur Halimah, salah satu guru Biologi yang juga ikut family gathering. 

    Tepat pukul 14.00 WIB rombongan menuju sebuah wisata religi, yaitu masjid Muhammad Cheng Ho untuk melihat-melihat dan melakukan salat berjamaah Ashar dan maghrib. Masjid yang dibangun oleh pemerintah setempat untuk mengenang dan menghormati jasa seorang penjelajah muslim dan penyebar agama Islam asal Tiongkok. Masjid yang menyerupai klenteng tersebut juga menyediakan parkir yang luas beserta tempat belanja untuk buah tangan bagi para pengunjung. Peserta family gathering pun turut belanja di toko pusat oleh-oleh. Sehabis salat Maghrib rombongan pulang dengan hati gembira dan bahagia.